Jelang Kampanye Pemilu 2024, KPU Toraja Utara Laksanakan Rakor Penguatan Tahapan Kampanye

    Jelang Kampanye Pemilu 2024, KPU Toraja Utara Laksanakan Rakor Penguatan Tahapan Kampanye

    TORAJA UTARA - Memasuki tahapan Kampanye, KPU Kabupaten Toraja Utara menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Penguatan Pelaksanaan Tahapan Kampanye Dalam Pemilu Tahun 2024, Minggu (26/11/2023).

    Rakor yang dilaksanakan di Toraja Heritage Hotel pada hari Kamis (23/11/2023) tersebut, dihadiri langsung Sekretaris KPU provinsi Sulawesi Selatan, Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Sulawesi Selatan, Dandim 1414/Tator, Bawaslu Toraja Utara, Kasat Intel Polres Toraja Utara, Kaban Kesbangpol Toraja Utara, Pengurus Partai Politik dan Insan Pers.

    Melalui sambutannya sekaligus membuka Rakor, Sekretaris KPU Sulawesi Selatan menyampaikan bahwa di fase saat ini harus hati-hati dalam memberikan perhatian dalam pelaksanaan Kampanye.

    "Tahapan kampanye tinggal berapa hari lagi yang akan dimulai pada tanggal 28 November 2023, untuk itu saya berpesan kepada jajaran KPU Toraja Utara bahwa fase ini harus hati-hati dalam memberikan perhatian dalam pelaksanaan kampanye, " ungkap Sekretaris KPU Sulsel.

    Untuk itu kata Sekretaris KPU Sulsel, agar senantiasa memperhatikan segala bentuk tindakan maupun keputusan yang diambil dan memilah - milah mana kegiatan yang bisa diikuti mana yang bukan.

    "Kepada jajaran KPU agar memilah-milah mana kegiatan yang bisa diikuti mana yang tidak bisa karena jangan sampai ada kegiatan dalam lingkungan keluarga yang ada hubungannya dengan kehadiran calon maupun tim Kampanye lalu diplintir karena kehadiran kita di tempat tersebut, " pesan Sekretaris KPU Sulsel.

    Selain itu kata Sekretaris KPU Sulsel bahwa kaehadiran peran media lebih intensif informasikan tahapan pemilu terutama kampanye dan larangan dalam Kampanye.

    Di kesempatan yang sama, Arthur selaku Kepala Badan Kesbangpol Toraja Utara dalam penyampaiannya mengatakan bahwa sudah ada titik lokasi pelaksanaan kampanye yang direkomendasikan oleh Pemda setelah Koordinasi Bupati Toraja Utara.

    Melalu kesempatan yang sama, Bonnie Freedom selaku unsur pimpinan Bawaslu Toraja Utara mengatakan bahwa Kampanye itu sebagai sarana penyampaian visi misi dan program Peserta Pemilu. Dimana pada Pemilu tahun 2024 ini merupakan masa Kampanye yang singkat.

    "Pemilu tahun 2024 ini merupakan masa kampanye yang singkat karena dilaksanakan hanya 75 hari. Namun untuk Kampanye Rapat Umum itu hanya bisa dilaksanakan selama 21 hari sesuai jadwal yang sudah ada, " tutur Bonnie Freedom. 

    Untuk itu Kampanye dalam bentuk Rapat Umum kata Bonnie Freedom, ini belum dilaksanakan pada tanggal 28 November 2023.

    Sementara selaku ketua KPID Komisi Penyiaran Indonesia, bahwa jangan sampai dalam menayangkan berita dan iklan dengan menampilkan unsur larangan seperti adanya tampilan anak di bawah umur, unsur TNI Polri, Atribut Pemerintah 

    (Widian)

    kpu kampanye pemilu 2024 sosialisasi bawaslu pers
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Paksakan Membangun Tanpa Izin, Kasatpol...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Pendapatan Masyarakat, Tiga Sektor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Diterpa Angin, Dede Raru: Makin Besar Sebuah Pohon Makin Kencang Angin Menerpa, Kami  Tetap  Solid dan Optimis
    Bawaslu Toraja Utara Tegaskan Kepada ASN, TNI/Polri, dan Kepala Lembang Bersama Perangkatnya Agar Menjaga Netralitas Pada Pilkada 2024
    110 Tahun IMT, Djekson: Kita Merdeka Secara Iman karena Injil Masuk Toraja
    RS Elim Rantepao Hadirkan Layanan Kesehatan Akupuntur Untuk Tangani Gangguan Susah Tidur
    Satlantas Polres Toraja Utara Siapkan Pengawalan Jenazah Secara Gratis, Hubungi Nomor ini
    Diterpa Angin, Dede Raru: Makin Besar Sebuah Pohon Makin Kencang Angin Menerpa, Kami  Tetap  Solid dan Optimis
    Bawaslu Toraja Utara Tegaskan Kepada ASN, TNI/Polri, dan Kepala Lembang Bersama Perangkatnya Agar Menjaga Netralitas Pada Pilkada 2024
    110 Tahun IMT, Djekson: Kita Merdeka Secara Iman karena Injil Masuk Toraja
    RS Elim Rantepao Hadirkan Layanan Kesehatan Akupuntur Untuk Tangani Gangguan Susah Tidur
    Satlantas Polres Toraja Utara Siapkan Pengawalan Jenazah Secara Gratis, Hubungi Nomor ini
    Terbukti Beli Suara di Pilkalem Dende', Panitia Pemilihan Tak Berani Diskualifikasi Calon Terpilih
    Semarak Hut RI ke-78, Dirut RS Elim Rantepao, dr. Adrian Benedict Wijaya Datangkan 33 Dokter Spesialis Fisik dan Rehabilitasi
    Empat Desa di Toraja Utara Lolos 300 Besar Penilaian ADWI, Damayanti: Semoga Bisa Masuk ke Posisi 75 Besar
    Rekrutmen Calon PPS Toraja Utara pada Pilkada Serentak 2024,  ini Harapan Bawaslu Toraja Utara
    Upaya Hukum Ditempuh Wartawan Kabar Timur, Ketua LSM FPT: Kita Apresiasi, Pijakan Hukum Kedua Pihak Akan Diuji

    Ikuti Kami